Senin, 14 Desember 2020

6 MENU TERBARU TEXAS CHICKEN YANG DIJAMIN BIKIN KAMU NGILER!



Makanan cepat saji merupakan makanan favorit karena rasanya yang lezat dan nikmat serta cara penyajiannya tidak membutuhkan waktu yang lama. Beberapa restoran cepat saji bisa kamu temukan di mal atau tempat lainnya. jika kamu ingin menyantap sajian ayam, nah kamu bisa coba datang langsng ke Texas Chicken. Restoran cepat saji ini meluncurkan konsep baru yaitu STAR Design di Green Pramuka Square mulai 5 September 2018 lalu.


Disini kamu akan menemukan beberapa menu baru yang hanya bisa dinikmati di gerai Texas Chicken Green Pramuka Square. Nah apa saja menu baru yang ada di Texas Chicken ini. yuk simak informasinya dibawah ini!


1. Fried Chicken

Menu baru selanjutnya yaitu Fried Chicken. Di restoran ini memperkenalkan varian fried chicken dengan menu baru yaitu terdapat dua pilihan rasa yang bisa kamu pilih, Original atau Spicy. Dari segi ukuran ayamnya lebih besar daripada ayam yang ada direstoran yang jenisnya sama. Sehingga akan membuat kamu puas dan kenyang saat menyantap menu ini.


Kamu akan merasakan tekstur garing pada bagian kulit krispi dan daging yang lembut saat kamu gigit. Kamu pasti akan suka dengan aneka olahan ayam baru di restoran ini!


 2. Honey Butter Biscuit

Menu baru selanjutnya yaitu Honey Butter Biscuit. Menu baru dari restoran ini merupakan olahan roti yang dibuat menggunakan bahan khusus dan dimasak dengan cara digoreng. Setelah matang, roti ini dilumuri madu dan mentega. Saat kamu menggigitnya, kamu akan merasakan tekstur garing dan pada bagian dalamnya lembut.


Rasa dari makanan ini memiliki citarasa yang unik karena kamu akan merasakan manis, asin dan gurih dari mentega. Pokoknya kamu bakalan suka dengan menu baru yang satu ini! 


3. Mashed Potato

Menu baru selanjutnya yaitu Mashed Potato. Menu ini merupakan olahan kentang yang sudah ditumbuk menjadi halus dan disajikan dalam satu cup berukuran kecil. Lalu pada bagian atasnya ditaburi saus kental berwarna coklat merupkaan saus kaldu ayam asin dan pedas. Menu yang satu ini wajib kamu coba guys!


4. Coleslaw 

Menu baru selanjutnya yaitu Coleslaw. Menu yang satu ini merupakan salad yang didalamnya terdapat beberapa potongan sayuran kol dan wortel yang disajikan berukuran kecil. Sayuran pada salad ini merupakan sayuran segar serta kamu akan merasakan sensasi manis alami dari sayuran serta diberikan saus mayonais diatasnya. Kebayangkan rasanya? ummm yummy.


5. Mexicana Wrap

Menu baru selanjutnya yaitu Mexicana Wrap. Menu ini merupakan makanan yang didalamnya terbuat dari nachos, daging tender, selada, potongan bawang bombai dan saus mayonais yang dibalut dengan tortilla. Ukuran dari Mexicana wrap ini sangat besar dan berukuran padat sehingga cocok untuk sebagai menu pengganti nasi.


Ketika kamu gigit makanan ini, kamu akan merasakan tortilla yang lembut dan tebal serta daging ayam yang lembut serta ukuran daging yang tebal. Pasti kamu akan merasakan kekenyangan saat memakan menu ini!


6. Green Chilli Chicken Rice

Menu baru selanjutnya yaitu Green Chili Chicken Rice. Menu ini merupakan menu ayam goreng krispi diberikan sambal hijau dalam sajian cup kecil. Selain itu juga diberakan tambahan selada dan tomat. Menu nasi ayam ini sangat nikmat dan unik karena perpaduan masakan eropa dengan saus tradisional khas Indonesia. Dijamin kamu akan suka dengan menu baru ayam ini.


Itulah beberapa menu baru Texas Chicken yang bisa kamu coba di Green Pramuka Square yang berada di lantai Upper Ground unit 16-17, Jalan Ahmad Yani Kavling 49, Jakarta


1 komentar

What is virtual reality gambling? - Work-Toms
While 샌즈카지노 gambling is an exciting 제왕 카지노 hobby, a virtual reality gambling such as virtual reality (VR) and video poker (SBO). งานออนไลน์


EmoticonEmoticon